Kadang bulan itu kelihatan sebagai kuning telur pada
bulatan mata sapi yang bergoyang-goyang diantara arak-arakan awan yang terus
mengalir.
Dari bagian langit mana pun engkau menatap, bulan selalu
terlihat istimewa. Tidak hanya ketika engkau sedang jatuh cinta, bulan bahkan
menentramkan, seperti tiupan nafas halus halus di atas luka y terbuka, begitu
pula bulan meneduhi hati-hati yang kecewa.
Seperti yang pernah ku katakan kepadamu bahwa andai
sekali waktu qt dapat bertukar mata, aku juga ingin engkau melihat semua
keindahan dari mata ini. Andai aku bisa menyimpan hingga nanti suatu ketika qt
dapat menatap ini kembali bersama-sama, sambil bercerita tentang lembar-lembar
hari yang telah lewat saja hingga kemudian qt bertemu.
Dari bagian bumi manapun engkau menatap, bulan akan tetap
indah. Karena itu aku yakin, pendarnya yang sejujurnya ingin kunikmati sampai
pagi ini, masih akan kita temui nanti di saat yang lain. Yaitu ketika rotasinya
telah tepat benar mempertemukan aku dan engkau.
Langit malam ini luar biasa cerahnya. Aku belum menemukan
titik bintang, namun arakan awan memberi ruang begitu bebas pada bulat terang
yang hampir purnama itu bercengkarama bersama semilir angin yang ceria.
Terlihat amat sederhana, namun sangat melegakan..
Bagaimanapun aku mengagumi purnama dan ingin menikmatinya
sampai pagi, aku tetap harus masuk. Masih banyak yang harus diselesaikan malam
ini. Menemukan PR itu masih banyak kukira itu jauh lebih baik ketimbang merasa
suntuk dengan rutinitas yang serasa tak habis-habis itu..
8 jam sehari, 7 hari seminggu, semoga Tuhan menunjuki qt
semua menjadikannya sebagai waktu-waktu terbaik untuk abdi kita kepadaNya. Jika
pekerjaan ini menyita sepertiga bahkan lebih hari-hari kami, maka ajari kami Ya
Tuhan menjadikannya ibadah yang tak putus, tak pula sia-sia nilainya (di
hadapMu). Kuatkan kami untuk terus menyempurnakan diri, seperti pendar bulan
mendekati penuh yang semakin binar cahayanya. Seperti bulan yang menurun
harinya, menjadi semakin tunduk kami kepadaMu.. Amiin.
Kp. Laksana, July 2 12, 21:37
Tidak ada komentar :
Posting Komentar